Mengapa bawang putih berubah warna menjadi hijau?

Mengapa bawang putih berubah warna menjadi hijau?

Bawang yang sudah dipotong/copyright Pixabay.com/Erbs55

Bawang putih, bawang merah dan bawang bombay mungkin sudah bukan benda asing lagi di dapur. Hampir semua masakan menggunakan bawang sebagai bumbu masakan. Setelah dikupas dan dicincang, memang sebaiknya bawang langsung diolah atau dimasak, tidak dibiarkan terkena udara hingga lama. Salah satu alasannya adalah bawang akan berubah warna dan tidak segar lagi.

Namun tahukah ladies? Ternyata banyak orang yang mengira bahwa bawang yang sudah diiris, dicincang dan dibiarkan terkena udara terlalu lama bisa menyebabkan racun jika tetap diolah dan dimakan. Benarkah?

Bawang yang sudah dipotong dan dibiarkan terkena udara terlalu lama, tidak segera dimasak akan mengumpulkan bakteri dan berbahaya untuk kesehatan karena menyebabkan racun ketika dimakan. Secara umum, bawang memang bersifat anti bakteri dan obat alami jika dikonsumsi langsung, namun tak banyak yang tahu bagaimana efeknya jika dimakan dalam kondisi sudah lama terkena udara dalam keadaan sudah dipotong-potong.

Mengapa bawang putih berubah warna menjadi hijau?

Namun dilansir dari Real Simple, spesialis keamanan pangan Ellen Steinberg, PhD, R.D., L.D., mengatakan bahwa tak ada bukti atau validasi ilmiah yang mendukung anggapan ini sama sekali. Salah satu alasannya, karena susunan kimiawi bawang tidak mendukung pertumbuhan bakteri.

PH rendah pada bawang yaitu bersifat asam dan kandungan protein rendah merupakan kondisi yang membuktikan bahwa bawang bukan tempat berkembang biak yang ideal untuk kuman, virus atau patogen lainnya. Sebaliknya, bawang mengandung senyawa yang memiliki sifat antibakteri.

Hal ini juga diungkapkan Asosiasi Bawang Nasional dan Pusat Kesehatan dan Keamanan Pangan dari University of Georgia bahwa air yang keluar saat bawang dipotong justru akan membunuh atau mencegah berbagai tipe mikroorganisme tumbuh, termasuk beberapa mikroorganisme yang menyebabkan keracunan makanan pada manusia.

Jadi, bisa ditarik kesimpulan bahwa tidak benar jika bawang yang sudah dipotong-potong dan dibiarkan terkena udara lama atau tidak langsung diolah menyebabkan racun pada tubuh, ladies. Namun memang akan lebih baik jika langsung diolah agar bawang tidak layu dan berubah warna karena terkena udara.

  • Mitos vs Fakta : Apakah Rambut Basah Bisa Membuatmu Cepat Sakit?
  • Haruskah Kita Minum Banyak Air Putih dalam Sehari?
  • Wajib Tahu, Ini 5 Akibat Jika Terlalu Lama Terkena Paparan Sinar Matahari
  • Menebak Ukuran Miss V dari Wajah, Ini Dia 15 Caranya!
  • Jangan Mudah Percaya, 3 Mitos Makanan Harus Kamu Cermati

(vem/feb)

  • Mengapa bawang putih berubah warna menjadi hijau?

Jakarta - Bawang putih biasanya berwarna putih bersih. Tapi, orang-orang yang di utara China ini mengolah lagi bawang putih menjadi hidangan khusus untuk imlek​.​

Masyarakat yang tinggal di bagian utara China punya tradisi unik sebelum Tahun Baru Imlek datang. ​Mereka menyebutnya​ Festival Laba, hari ke delapan di bulan ke-12 dalam kalender China. Hari ini menandakan ​t​ahun ​b​aru Imlek telah dekat. Karenanya, mereka akan membuat hidangan perayaan dan kudapan istimewa seperti bubur dan bawang putih yang dibuat acar.

Acar bawang putih ini lain dari biasanya, warnanya hijau kebiruan, dengan rasa asam pedas. Walau terlihat sepele, kehadiran bawang putih berwarna cantik ini menjadi suatu keharusan. Pasalnya, bawang putih hijau bisa menjadi penetralisir tubuh yang telah mendapatkan asupan makanan berlemak setelah acara makan-makan.

Seperti yang dilansir dari China Daily (05/02), membuatnya cukup mudah. Bahannya hanya bawang putih yang warna kulitnya kemerahan, sebuah wadah seperti stoples kaca, dan cuka beras.

Pertama, bawang putih harus dikupas lebih dulu dalam keadaan kering. Masukkan bawang putih yang kering itu ke dalam botol dan isi dengan cuka beras. Tutup botol rapat-rapat.

Mengapa bawang putih berubah warna menjadi hijau?

Setelah memasukkan bawang putih ke dalam botol, pastikan untuk menyimpan botol ke dalam ruangan dengan suhu rendah, orang China bahkan menempatkannya di suhu di bawah 10 C. Waktu penyimpanan ini memang tidak menentu, namun biasanya selama 20 hari, atau selama bawang putih berwarna hijau.

Dahulu, tahapan penyimpanan ini dibantu dengan keadaan cuaca yang sudah sangat dingin. Prosesnya pun jadi lebih alami dan menghasilkan bawang putih dengan rasa dan tekstur yang lebih enak. ​Kini​, telah banyak yang menaruhnya di dalam freezer, dan menjadikan bawang putih punya rasa yang agak berbeda.

Warna hijau cantik yang keluar dari bawang putih karena adanya allinase, atau enzim dari bawang putih yang berubah strukturnya karena menyerap sulfur. Zat-zat itu kemudian menghasilkan warna biru dan kuning, yang kemudian tercampur menjadi hijau. Karena efek ini, rasa bawang putih jadi kurang tajam, jadi aman untuk dinikmati oleh segala usia.

Bawang putih laba mengandung banyak nutrisi. Diantaranya ada kalium, ferrum, selenium, timah, dan asam folik. Orang China mengonsumsinya juga dengan harapan akan bisa mengambil khasiat kesehatannya, antara lain untuk mencegah batuk dan tekanan darah rendah.

Orang China sangat menyukai bawang putih ini, walaupun tidak mau memakannya dalam jumlah banyak, karena bisa menyebabkan rasa lelah. Konsumsi bawang putih pun terbatas dan dalam jumlah yang wajar.

Selain bawang putih berwarna hijau, bubur dan dim sum juga menjadi hidangan spesial di Festival Laba.

Mengapa bawang putih berubah warna menjadi hijau?

(tan/odi)

Kenapa bawang putih bisa berwarna hijau?

Reaksi pembentukan warna ini terjadi karena bawang putih bersentuhan dengan mineral dari logam tertentu termasuk tembaga, aluminium, besi, dan timah. Mineral tersebut bisa dari panci, wajan, yang yang digunakan untuk menyimpan atau memasak.

Bawang putih berubah warna hijau Apakah Berbahaya?

Bawang putih yang dihancurkan bereaksi dengan bahan asam. Terkadang garam merah muda, cuka, lemon, dll juga dapat menyebabkan perubahan warna pada bawang putih giling. Jadi wajar saja jika bawang putih giling berubah warna menjadi hijau atau hijau kebiruan dan masih aman untuk dikonsumsi.

Kenapa bawang putih cina warna hijau?

Alasan Laba Garlic, acar khas Cina berwarna hijau Perubahan warna Laba Garlic menjadi hijau karena adanya kandungan allinase, sebuah enzim dalam bawang putih yang akan mengubah struktur zat yang mengandung belerang (salah satu bahan utama bawang putih yang memiliki efek anti-tumor).

Berapa lama bawang putih dapat bertahan?

Bawang yang sudah dikupas sebaiknya disimpan dalam wadah kedap udara atau kantung zip lock. Kemudian, simpan wadah tersebut di kulkas agar tahan lama. Walau mungkin kehilangan aromanya, tapi bawang putih atau bawang merah kupas biasanya dapat bertahan hingga satu minggu.