Manfaat daun mangga dan cara mengolahnya

Manfaat daun mangga memang tidak sepopuler buahnya, yang dikenal manis dan sangat lezat. 

Meski begitu, daun mangga mengandung nutrisi yang memberikan manfaat kesehatan "tersembunyi", yang selama ini tidak banyak diketahui orang.

Faktanya, daun mangga (Mangifera indica) yang terkenal dengan kelembutan teksturnya itu bisa dijadikan bahan memasak untuk melezatkan makanan atau sekadar dikonsumsi sebagai teh herbal untuk mengatasi beragam masalah kesehatan.

Bagi Anda yang penasaran dan ingin mencoba daun mangga, kenali dulu berbagai manfaatnya ini.

Manfaat daun mangga untuk kesehatan

Pada awalnya, tidak ada yang menyangka kalau daun mangga memiliki manfaat kesehatan.

Namun saat para peneliti turun tangan dan mencoba meneliti kandungan daun mangga lebih jauh, hasilnya cukup mengejutkan.

Berikut ini adalah manfaat daun mangga yang patut dicoba:

1. Mengandung komponen tumbuhan yang menyehatkan

Daun mangga

Daun mangga memiliki komponen tumbuhan yang menyehatkan, seperti polifenol dan terpenoid. 

Terpenoid dipercaya bisa meningkatkan kesehatan mata dan sistem imun tubuh. Senyawa tersebut adalah antioksidan yang menjaga tubuh dari radikal bebas.

Sementara itu, polifenol dalam daun mangga dapat membantu menangani penyakit obesitas, diabetes, kanker, hingga penyakit jantung.

Dalam sebuah riset, para peneliti menemukan bahwa mangiferin (polifenol dalam daun mangga), bisa menjadi obat herbal yang berpotensi menyembuhkan tumor, diabetes, hingga penyakit jantung. Namun, penelitian lebih lanjut masih dibutuhkan untuk membuktikannya.

2. Menurunkan tekanan darah

Daun mangga memiliki sifat hipotensi, yang artinya mampu menurunkan tekanan darah.

Daun mangga dipercaya bisa memperkuat pembuluh darah dan mengatasi penyakit varises.

3. Mencegah kegelisahan

Tidak hanya dipercaya mengobati penyakit fisik, ternyata daun mangga yang memiliki aroma khas itu juga dianggap ampuh mencegah kegelisahan, sehingga kesehatan mental terjaga.

Mencampurkan beberapa helai daun mangga ke bak mandi berisi air hangat dipercaya bisa menyegarkan “pikiran” dan menghilangkan ketegangan pada tubuh.

Baca Juga

  • Perbedaan Baking Soda dan Baking Powder yang Harus Anda Ketahui
  • Kecil-kecil Bermanfaat, Ini Manfaat Chia Seed untuk Kesehatan
  • 10 Manfaat Lengkuas Ini Baik untuk Kesehatan Tubuh

4. Mencegah penyakit Alzheimer

Mangiferin, bentuk polifenol dalam daun mangga, ternyata memiliki sifat antiinflamasi pada otak, sehingga mampu mencegah penyakit Alzheimer.

Sebuah penelitian pada hewan uji memperlihatkan bahwa daun mangga bisa menjaga kesehatan otak dari penyakit Alzheimer atau Parkinson.

Lagi-lagi, manfaat daun mangga yang satu ini masih membutuhkan penelitian lebih lanjut pada manusia.

5. Mengobati batu empedu dan batu ginjal

Manfaat daun mangga yang masih perlu diteliti lebih lanjut berikutnya adalah mengobati batu empedu dan batu ginjal.

Jika dikonsumsi rutin, daun mangga dipercaya mampu mengatasi kedua masalah tersebut.

Tuangkan daun mangga ke dalam tempat minum, dan diamkan semalaman. Setelah itu, minumlah air yang sudah dicampur dengan daun mangga itu.

Campuran ini dipercaya dapat menghancurkan serta membuang batu empedu dan batu ginjal dari dalam tubuh.

6. Mencegah kanker

Daun mangga

Karena kandungan mangiferin yang dimiliki ekstrak daun mangga dipercaya ampuh melawan stres oksidatif dan peradangan, maka tidak heran kalau para ahli menilai daun mangga bisa mencegah kanker.

Studi tabung membuktikan daun mangga ternyata efektif dalam meringankan leukimia, kanker paru-paru, kanker otak, kanker payudara, hingga kanker prostat.

Namun penelitian itu masih berlanjut dan belum memiliki kesimpulan. Maka dari itu, dibutuhkan bukti yang lebih kuat lagi.

7. Menjaga kesehatan kulit

Kandungan daun mangga memiliki komponen antioksidan yang bisa menghambat tanda penuaan seperti kulit keriput. 

Dalam sebuah penelitian pada hewan uji, daun mangga sebanyak 100 miligram per kilogram berat tubuh, mampu meningkatkan produksi kolagen dan mencegah tanda kulit penuaan, salah satunya keriput. 

Sayangnya, belum ada bukti kuat untuk membuktikan manfaat daun mangga ini pada manusia.

Mangiferin yang dikandung daun mangga juga terbukti ampuh dalam membantu proses penyembuhan psoriasis. Kali ini, riset dilakukan pada kulit manusia, sehingga lebih terpercaya.

8. Menjaga kesehatan rambut

Karena mengandung antioksidan, daun mangga dipercaya bisa menjaga kesehatan rambut dengan mencegah kerusakan pada folikelnya.

Oleh karena itu, menggunakan daun mangga dipercaya mampu merangsang pertumbuhan rambut.

Sayangnya, belum ada riset pada manusia yang mampu membuktikan manfaat daun mangga ini.

9. Mengatasi diabetes

Selain mengandung polifenol, daun mangga juga memiliki komponen anthocyanidins, yang ampuh dalam mengatasi diabetes.

Anda bisa mencampurkan daun mangga dalam air, kemudian membiarkannya semalaman.

Setelah itu, saring airnya sebelum dikonsumsi. Langkah ini juga dipercaya bisa meredakan gejala diabetes.

Selain itu, manfaat daun mangga mampu menyeimbangkan gula darah dalam tubuh. Jadi, mampu menghindari risiko diabetes tipe 2.

Namun, kemanjuran daun mangga sebagai obat untuk menurunkan gula darah masih harus diteliti lebih lanjut.

10. Menurunkan risiko obesitas

Manfaat daun mangga ini berpotensi menurunkan berat badan.

Dikutip dari jurnal International Journal of Molecular Sciences, menurut studi yang diujicobakan pada hewan, ekstrak daun mangga menurunkan jumlah penyimpanan lemak dalam tubuh dan meningkatkan adiponektin.

Adiponektin adalah yaitu protein tubuh yang berperan untuk memetabolisme lemak dan gula.

Baca Juga

  • Apakah Boleh Minum Obat Setelah Minum Kopi? Ini Aturan Minum dan Bahayanya
  • Diet Semangka Diklaim Turunkan Berat Badan dalam 5 Hari, Ini Caranya
  • Habis Lebaran Kolesterol Naik Jor-joran, Turunkan Dengan Cara Ini

Cara mengonsumsi daun mangga

Walaupun daun mangga dapat dikunyah langsung, tapi beberapa orang tidak menyukai rasanya. Maka dari itu, ada cara lain yang mungkin bisa lebih diterima oleh lidah banyak orang.

Salah satunya dengan merebus daun mangga selama 10-15 menit dalam 150 mililiter air. Kemudian air rebusan tersebut diminum. Lalu, rasakan manfaat rebusan daun mangga.

Selain itu, daun mangga juga tersedia dalam bentuk bubuk, ekstrak, hingga suplemen. Bubuknya dapat dicampurkan dengan air, kemudian diminum atau dioleskan ke kulit.

Bagi Anda yang ingin mencoba daun mangga, terutama dalam bentuk suplemennya, lebih baik berkonsultasi dulu pada dokter mengenai dosis dan efek sampingnya. Sebab, belum ada penelitian yang cukup untuk membuktikan manfaat daun mangga ini.

Catatan dari SehatQ

Manfaat daun mangga berpotensi menjaga kesehatan. Tentu, Daun mangga dianggap aman untuk dikonsumsi. 

Namun kesimpulan ini didapatkan dari hasil studi pada hewan uji. Itulah sebabnya Anda harus tetap berkonsultasi pada dokter gizi atau ahli gizi sebelum mengonsumsi daun mangga dalam bentuk apapun.

Bila Anda ingin mengetahui lebih lanjut terkait manfaat sayuran maupun pola makan sehat secara umum, Anda bisa chat gratis melalui aplikasi kesehatan keluarga SehatQ untuk

Download aplikasinya sekarang di Google Play dan Apple Store.

Baca Juga

  • Cegah Obstruksi Usus dengan Mengonsumsi Beragam Buah Ini
  • Mengenal Manfaat Jamur Ganoderma yang Baik untuk Kesehatan
  • Pengganti Gula untuk Diabetes, dari Pemanis Buatan hingga Bahan Alami

Apa manfaat minum air rebusan daun mangga?

Tinggi antioksidan Daun mangga memiliki banyak kandungan senyawa herbal seperti polifenol dan terpenoid. Terpenoid bermanfaat untuk meningkatkan kualitas penglihatan dan sistem kekebalan tubuh. Senyawa ini juga dapat disebut sebagai antioksidan yang dapat berguna untuk melawan radikal bebas.

Bagaimana cara mengkonsumsi daun mangga?

Caranya dengan mengeringkan daun menjadi bubuk kemudian dikonsumsi. Cara lain untuk mengonsumsinya adalah dengan merendam daun mangga dalam secangkir air semalaman. Saring dan minum airnya untuk membantu meringankan gejala diabetes.

Bagaimana cara mengolah daun mangga untuk obat diabetes?

Daun mangga bisa bisa membantu mengobati angiopati diabetik dan retinopati diabetik. Cara konsumsinya, Anda rendam daun dalam secangkir air semalaman. Anda saring dan minum airnya untuk membantu meringankan gejala diabetes. Minuman ini juga bisa mengobati hiperglikemia.

Berapa kali minum air rebusan daun mangga?

Anda minum air rebusan daun mangga dua kali sehari selagi hangat. 2. Penyakit mata Melansir dari Bali. Tribunnews.com, kandungan polifenol dan terpenoid dalam daun mangga berperan sebagai antioksidan yang mampu menangkal radikal bebas.