Sebutkan tiga perbedaan dan persamaan antara jin manusia dan malaikat

1. Asal Mula Kejadian

Perbedaan malaikat, jin, dan manusia adalah asal mula kejadian. Seperti yang telah kita ketahui, bahwa malaikat diciptakan dari cahaya, sedangkan jin atauoun syetan diciptkan dari api. Kemudian, manusia diciptakan oleh Allah SWT dari tanah. Hal ini dijelaskan melalui salah satu riwayat HR Muslim yang artinya:

“Malaikat itu diciptakan dari cahaya. Jin diciptakan dari api yang menyala-nyala, sedangkan Adam diciptakan dari apa yang telah dijelaskan kepada kalian.”

2. Sifat-Sifat Malaikat, Jin dan Manusia

Perbedaan malaikat, jin, dan manusia yang lainnya adalah dilihat dari sifat-sifatnya. Malaikat hanya memiliki sifat mulia, selalu taat pada Allah SWT, bershalawat pada nabi, selalu memintakan ampun bagi orang-orang yang beriman, tidak pernah lelah dan tidur. Jin dan manusia memiliki sifat yaitu ada yang taat dan ada yang ingkar.  Ada firman Allah mengenai ketaatan malaikat kepada Allah SWT:

“Hai orang-orang yang beriman, peliharalah dirimu dan keluargamu dari api neraka yang bahan bakarnya adalah manusia dan batu, penjaganya malaikat-malaikat yang kasar, keras, dan tidak mendurhakai Allah terhadap apa yang diperintahkan-nya kepada mereka dan selalu mengerjakan apa yang diperintahkan.” [QS. At-Tahrin Ayat 6].

3. Wujud Malaikat, Jin dan Manusia

Perbedaan malaikat, jin, dan manusia yang berikutnya adalah dari wujudnya. Malaikat tidak kasat mata dan memiliki sayap. Hal ini sesuai dengan firman Allah SWT yang bersabda:

“Segalap puji bagi Allah Pencipta Langit dan bumi, yang menjadikan malaikat sebagai utusan-utusan [untuk mengurus berbagai macam urusan] yang mempunyai sayap, masing-masing [ada yang] dua, tiga dan empat. Allah menambahkan pada ciptaan-Nya apa yang dikehendaki-nya.” [QS.  Al-Fathir ayat 1].

Sedangkan, wujud jin tidak kasat mata. Dan wujud manusia adalah makhluk yang terlihat atau memiliki fisik.

4. Keinginan Malaikat, Jin dan Manusia

Perbedaan malaikat, jin, dan manusia yang lainnya adalah ambisi atau keinginan. Malaikat diciptakan oleh Allah SWT tidak memiliki hawa nafsu. Sedangkan, jin dan manusia diciptakan memiliki hawa nafsu.

5. Jenis Kelamin

Perbedaan malaikat, jin, dan manusia adalah dilihat dari jenis kelamin. malaikat bukanlah pria dan juga bukan wanita. Malaikat adalah suatu hal yang gaib, mereka tidak bisa dianalogikan dengan sesuatu yang Nampak oleh indera manusia. Allah mencela sikap orang-orang musyrikin yang menganggap malaikat sebagai mahluk dengan jenis kelamin perempuan. Allah berfirman dalam Surat Ash-Shaffat ayat 149-150,

“Tanyakanlah [ya Muhammad] kepada mereka [orang-orang kafir Makkah], apakah untuk Tuhanmu anak-anak perempuan dan untuk mereka anak-anak laki-laki. Atau apakah Kami menciptakan malaikat-malaikat berupa perempuan dan mereka menyaksikannya?”

Sedangkan jin dan manusia memiliki kesamaan, yaitu jenis kelamin. Jin dan manusia memiliki jenis kelamin laki-laki dan perempuan.

6. Kebutuhan Hidup

Perbedaan malaikat, jin, dan manusia yang berikutnya yaitu kebutuhan hidup. Malaikat diciptakan oleh Allah SWT yang memiliki sifat yaitu tidak makan maupun minum, tidak memiliki ayah maupun ibu, serta tidak pernah lelah dan tidur. Hal ini diiceritakan kisah Nabi Ibrahim dalam Al-Quran, bahwa suatu ketika ia didatangi seorang tamu. Nabi Ibrahim menyuguhi tamunya daengan hidangan daging sapi. Akan tetapi saat dipersilahkan tamunya tersebut tidak mau makan. Maka Nabi Ibrahim segera menyadari bahwa tamunya itu bukanlah manusia, melainkan malaikat. Kisah tersebut tertuang di dalam Al-Quran Surat Adz-Dzariyat ayat 24 hingga 28.

Berbeda dengan malaikat, jin dan manusia yang merupakan makhluk ciptaan Allah SWT ini memiliki kesamaan yaitu membutuhkan makan, minum, menikah, memiliki anak, mempunyai ayah maupun ibu, dan istirahat.

Ditulis Steve Arti Senin, 15 Juni 2020 Edit

Jelaskan perbedaan malaikat, jin dan manusia!. Tentu beda, pada teori agama, malaikat tercipta terlebih dahulu bersama jin dan sama sama bertempat tinggal di surga. Ketika adam diciptakan dan Allah memberi tahu adam ilmu ilmu dasar tentang nama nama benda di dunia, Allah pun menyuruh malaikat dan jin untuk sujud pada adam. Pada saat itu Jin membangkang, dan kemudian di gelar menjadi Iblis, berasal dari kata Abaa [membangkang, sombong] dalam bahasa arab. Nah, setelah tau teori dasar penciptaan tersebut, tentu kita bisa menyimpulkan banyak hal. Diantaranya beberapa pon perbedaan malaikat, jin dan manusia yang akan disebutkan di bawah ini. 1. Malaikat dan Jin merupakan makhluk yang halus dalam pandangan, sedangkan manusia adalah makhluk yang kasar dalam pandangan. Itu sebabnya manusia tak dapat melihat jin dan malaikat. 2. Malaikat tidak tidur, sedangkan jin dan manusia sama sama membutuhkan tidur.

Ilustrasi perbedaan malaikat, jin dan manusia

3. Malaikat tidak makan, minum dan tidak menikah. Sedangkan manusia dan jin, punya kebutuhan untuk makan dan minum, serta keharusan untuk menikah agar keturunan mereka tetap terjaga.

4. Malaikat selalu bertasbih memuji nama Allah, sedangkan manusia dan jin, diberi pilihan dalam setiap jalannya, maka dari itu ada jin islam dan jin kafir, sebagaimana manusia ada yang islam dan kafir. Ada islam yang taat, ada pula yang sekadar ktp nya saja.

Baca Juga :  Kapan saat saat malaikat turun ke bumi?


                  10 Contoh pengamalan iman kepada Malaikat

5. Malaikat diberi tugas spesifik oleh Allah, ada yang menurunkan rahmat, mencabut nyawa, menurunkan hujan dan sebagainya. Sedangkan manusia dan jin, tidak diberi tugas spesifik, melainkan menyembah kepada allah sesuai perintah surah az zariyat ayat 56.

6. Malaikat diciptakan dari cahaya, Jin diciptakan dari api, sedangkan manusia [adam] awalnya diciptakan dari tanah.

7. Manusia dan jin sama sama memiliki hawa nafsu, berbeda dengan malaikat yang tak punya hawa nafsu. Itu sebabnya malaikat tidak pernah membantah dan selalu mengerjakan perintah Allah swt.

Persamaan Malaikat jin dan Manusia

- Malaikat dan Jin sama sama makhluk gaib, diciptakan lebih dahulu dari manusia - Jin dan manusia sama sama butuh makan, tidur, menikah, serta memiliki pilihan pilihan rasional, seperti agama, dan lain sebagainya. - Jin dan manusia sama sama punya fikiran dan hawa nafsu.

Demikian artikel tentang Perbedaan dan persamaan antara malaikat, jin dan manusia. Semoga bermanfaat dan membantu kalian semua, terimakasih sudah berkunjung!

Jun'S_BLG Kamis, 18 Agustus 2016 Islami Edit

Perbedaan antara malaikat, jin, dan setan atau iblis dapat kita ambil dari berbagai sumber di Al-Quran maupun al-Hadist. Allah menciptakan alam semesta beserta isinya dalam dua bentuk, bentuk nyata atau berwujud dan tidak tampak atau gaib. Makhluk yang nyata, yaitu ciptaan Allah yang bisa dilihat, didengar, dan diraba, seperti manusia, hewan, dan tumbuhan. Sementara itu, makhluk gaib adalah kebalikannya, yaitu ciptaan Allah yang tidak dapat dilihat, didengar, dan diraba, seperti malaikat, jin, dan setan [iblis]. Perbedaan malaikat,  jin, dan setan  [iblis] dijelaskan menurut Al-Qur’an dan Hadis Nabi.

1. Perbedaan Malaikat, Jin, dan Setan / Iblis Dari Segi Ciptaan

    Hadis Nabi Muhammad saw.: Artinya: Dari  Aisyah  ra. anha  berkata,  dari  Nabi  Muhammad  saw.  bersabda: "Malaikat itu diciptakan dari cahaya dan jin diciptakan dari nyala api, sedangkan manusia diciptakan dari apa yang telah diterangkan kepadamu semua [dari tanah].” [H.R. Muslim] Hadis ini menjelaskan bahwa malaikat, setan, dan manusia dijadikan oleh Allah swt. dari asal yang berbeda. Menurut hadis tersebut, malaikat dijadikan Allah swt. dari nur [cahaya], setan dan jin dijadikan dari nyala api, sedangkan manusia dijadikan Allah dari tanah.

2.  Perbedaan Malaikat, Jin, dan Setan / Iblis Dari Segi Sifat-sifatnya

a.  Sifat-sifat Malaikat 1] Malaikat adalah makhluk Allah swt. yang sangat taat dan patuh terhadap perintah-Nya dan tidak pernah berbuat durhaka. Firman Allah swt.: Artinya: ”…Penjaganya malaikat-malikat yang kasar dan keras yang tidak durhaka kepada  Allah  terhadap  apa  yang  Dia  perintahkan  kepada  Mereka  dan selalu mengerjakan apa yang diperintahkan .”[Surah At-Tahrim [66]: 6] 2] Malaikat adalah makhluk Allah yang suci dari keinginan nafsu. Ia selalu merasa takut terhadap Allah swt.. Firman Allah swt.:
Artinya: ”…  dan  mereka  [malaikat]  tidak  menyombongkan  diri,  Mereka  takut kepada  Tuhan  yang [berkuasa]  di  atas  mereka  dan  melaksanakan  apa yang diperintahkan [kepada mereka].” [Surah An-Nahl [16] :49- 50] b. Sifat-sifat Jin dan Setan [Iblis] 1] Jin ada yang patuh kepada Allah, ada juga yang ingkar. Firman Allah swt.:  Artinya : "Dan sesungguhnya di antara kami [jin] ada yang saleh dan ada [pula] kebalikannya. Kami menempuh jalan yang berbeda-beda." [Surah Al-Jin [72]: 11] 2] Setan atau iblis sifatnya sombong, ingkar, menentang perintah Allah swt. dan menyesatkan manusia. Firman Allah swt.:  Artinya: “[Allah] berfirman, Wahai  Iblis, apakah yang menghalangi kamu sujud kepada  yang  telah  Aku  ciptakan  dengan  kekuasaan-Ku.  Apakah  kamu menyombongkan  diri  atau  kamu  [merasa]  termasuk  golongan  yang [lebih] tinggi? [75]  [Iblis] berkata, Aku lebih baik daripadanya, karena Engkau  ciptakan  aku  dari  api,  sedangkan  dia  Engkau  ciptakan  dari tanah [76]  [Allah] berfirman, Kalau begitu keluarlah kamu dari surga! Sesungguhnya, kamu  adalah  makhluk  yang  terkutuk”  [77]    [Surah  Sad [38]: 75-77]

3. Perbedaan Malaikat, Jin, dan Setan / Iblis  Dari Tujuan Ciptaan

    Tujuan malaikat diciptakan oleh Allah swt. untuk senantiasa  taat dalam melaksanakan perintah Allah swt .dan tidak pernah berbuat maksiat. Perhatikan lagi surah At-Tahrim ayat 6. Sementara itu, jin sama dengan manusia, yakni diciptakan untuk beribadah kepada Allah swt.. Firman Allah swt.:  Artinya : “Aku tidak menciptakan jin dan manusia melainkan agar mereka beribadah kepada-Ku” [Surah Zariyat [51]: 56] Secara  garis  besar,  perbedaan  malaikat  dengan  makhluk  gaib  lainnya  dapat dilihat pada ciri-ciri berikut ini.

Ciri malaikat yang membedakannya antara jin dan setan/iblis:

1. Malaikat diciptakan dari cahaya 2. Malaikat  beriman  dan  taat  kepada Allah 3. Malaikat bertasbih, bertahmid, dan menyucikan nama Allah 4. Malaikat  selalu membantu dan meneguhkan hati nurani 5. Malaikat  selalu  meminta  ampun  kepada  Allah  bagi  orang yang beriman 6. Malaikat tidak berkelamin lakilaki dan perempuan

Ciri Iblis / Setan yang membedakannya dengan malaikat dan jin:

1. Iblis/setan  diciptakan  dari api 2. Iblis/setan  sifatnya  sombong dan membangkang 3. Iblis/setan  mengajarkan  sihir  kepada manusia 4. Iblis/setan  menyesatkan manusia 5. Iblis/setan  membisikan  ke dalam dada manusia

Ciri jin yang memebedakannya dengan malaikat dan iblis/setan:

1. Jin diciptakan dari api 2. Jin  ada  yang  mukmin dan adapula yang kafir 3. Golongan jin yang kafir selalu menyesatkan manusia

4. Jin  terdiri  atas  laki-laki dan perempuan

Video yang berhubungan

Video yang berhubungan

Postingan terbaru

LIHAT SEMUA