Perbedaan nilai produk domestik bruto PDB dan produk nasional bruto PNB karena adanya

Perbedaan antara produk domestik bruto dengan produk nasional bruto. Foto: Unsplash

Produk domestik bruto (PDB) dan produk nasional bruto (PNB) merupakan dua hal yang berbeda. Oleh karena itu, coba jelaskan perbedaan antara produk domestik bruto dengan produk nasional bruto!

Sebelumnya, produk domestik bruto dan produk nasional bruto merupakan salah satu indikator yang penting ada di dalam pendapatan nasional.

Pendapatan nasional adalah suatu bentuk tolak ukur yang dipakai untuk memperhitungkan suatu perekonomian negara untuk memperoleh gambaran tentang perekonomian yang sudah dicapai dan nilai pengeluaran yang diproduksi.

Perbedaan antara Produk Domestik Bruto dan Produk Nasional Bruto

Oleh karena itu, baik produk domestik bruto dan produk nasional bruto memiliki peran penting dalam pendapatan nasional.

Namun, seperti yang telah disebutkan sebelumnya, baik produk domestik bruto dan produk nasional bruto memiliki perbedaan yang signifikan.

Dari perbedaannya tersebut, keduanya juga memiliki tujuan dan peran yang berbeda-beda. Simak penjelasannya di bawah ini untuk mengetahui perbedaan dari keduanya.

Produk domestik bruto adalah total produksi yang dihasilkan oleh pemerintah. Foto: Unsplash

Menurut buku Makro Ekonomi yang ditulis oleh Sadono Sukirno, produk domestik bruto adalah total produksi (output) yang dihasilkan oleh pemerintah. PDB merupakan nilai barang dan jasa yang diproduksikan di dalam suatu negara pada suatu periode tertentu.

Lebih lanjut, produk domestik bruto merupakan konsep dalam perhitungan pendapatan nasional. Dalam bahasa Inggris, PDB juga dikenal sebagai gross domestic product (GDP).

Mengapa produk domestik bruto memiliki hubungan dengan pendapatan nasional? Hal tersebut karena ketika PDB mengalami kenaikan, tandanya negara tersebut telah mengalami pertumbuhan ekonomi.

Ada juga beberapa manfaat penghitungan PDB, yakni:

  • Mengukur laju pertumbuhan ekonomi nasional

  • Pembanding kemajuan ekonomi antar-negara

  • Pertimbangan kebijakan pemerintah

  • Mengetahui struktur ekonomi suatu negara

  • Mengetahui indikator kualitas hidup masyarakat suatu negara

Penghitungan PDB cukup banyak digunakan dalam metode pengeluaran. Rumus PDB sendiri terdiri dari:

  • Konsumsi rumah tangga (C)

  • Total pengeluaran pemerintah (G)

  • Selisih ekspor dan impor (X-M)

Rumus dasar PDB adalah PDB = C + I + G + (X-M).

Mengutip buku Siswa Ekonomi Peminatan Ilmu Sosial untuk Siswa SMA/MA Kelas IX oleh Basuki Darsono, produk nasional bruto memiliki konsep yang sama dengan produk domestik bruto.

Namun dalam produk nasional bruto, ada beberapa jenis-jenis pendapatan yang sedikit berbeda-beda.

Lebih lanjut, dalam melakukan penghitungan PNB, ada beberapa nilai barang dan jasa yang dihitung sebagai pendapatan nasional hanyalah barang dan jasa yang diproduksi oleh faktor-faktor produksi punya warga negara itu.

Perhitungan rumus PNB terdiri dari berbagai macam jenis pendapatan, yakni:

  • Sektor keluarga atau konsumen (C)

  • Sektor perusahaan atau produsen (I)

  • Sektor perdagangan luar negeri (X-M)

Maka, rumus produk nasional bruto adalah PNB = C + I + G + (X-M).

Video yang berhubungan

Postingan terbaru

LIHAT SEMUA