Jelaskan yang dimaksud dengan gerak melingkar dan sebutkan empat ciri dari gerak melingkar

Home > Fisika > Pengertian Gerak Melingkar Beraturan, Rumus, Ciri, Jenis dan Contoh

Pengertian Gerak Melingkar Beraturan, Rumus, Ciri, Jenis dan Contoh. Materi tentang GMB [ Gerak Melingkar Beraturan] lengkap dengan contoh gerak melingkar dan juga ciri-cirinya. Kemudian rumuspelajaran.com akan bahas juga mengenai rumus garis melingkat beraturan lengkap dengan jenis-jenisnya. Sebelum menuju ke ke pembahasan diri-ciri gerak melingkar beraturan kita perlu perjelas dulu apa itu arti gerak melingkar beraturan yang akan kita bahas di sub awal. Materi tentang gerak lingkar ini akan dibahas secara singkat dan jelas agar mudah di pahami.

Adapun arti gerak melingkar berubah beraturan sudah kita bahas pada materi sebelumnya jadi tidak perlu risau mencari materi tersebut. Untuk sobat pelajar yang masih duduk dibangku SMP dan sederajat mungkin materi gerak melingkar ini akan diajarkan sebab berkaitan dengan soal latihan dan ujian. Nah, soal dan pembahasan gerak melingkar pdf bisa di download juga di internet.

Sebagai pelajar tentu wajib menambah ilmu pengetahuan jadi sobat perlu juga memahami materi ini dengan baik, sobat rumuspelajaran harus memahami terlebih dahulu apa itu Gerak Lurus dan juga Hukum Newton. Pada kesempatan sebelumnya RUMUSPELAJARAN.COM telah menulis materi arti segitiga secara umum lengkap dengan sifat, unsur dan rumus segitiga serta materi pertidaksamaan nilai mutlak lengkap dengan materi penunjang seperti rumus pertidaksamaan, sifat dan jenisnya. Baiklah sekarang akan kita bahas langsung arti gerak melingkar beraturan lengkap dengan ciri-ciri, rumus, jenis dan contoh gerak melingkar beraturan dibawha ini.

Pengertian Gerak Melingkar Beraturan

Definisi Gerak Melingkar merupakan gerak suatu benda yang membentuk lintasan berupa lingkaran mengelilingi suatu titik tetap.

Kemudian Agar suatu benda dapat bergerak melingkar benda tersebut harus membutuhkan adanya gaya yang selalu membelokkan-nya menuju pusat lintasan lingkaran.

Lalu apa itu gaya sentripetal merupakan suatu gerak melingkar beraturan dapat dikatakan sebagai suatu gerak dipercepat beraturan, mengingat perlu adanya suatu percepatan yang besarnya tetap dengan arah yang berubah, yang selalu mengubah arah gerak benda agar menempuh lintasan berbentuk lingkaran.

Adapun besaran gerak melingkar itu adalah sebuat besaran-besaran yang mengartikan suatu gerak melingkar maupun berturur-turut berarti sudut, kecepatan sudut dan percepatan sudut. Kemudian Besaran-besaran tersebut bila dianalogikan dengan gerak linier setara dengan posisi, kecepatan dan percepatan atau dilambangkan berturut-turut dengan r,v dan a.

Gerak Melingkar berubah beraturan

Gerak Melingkar Berubah Beraturan [GMBB] adalah gerak melingkar dengan percepatan sudut tetap. Dalam gerak ini terdapat percepatan tangensial [yang dalam hal ini sama dengan percepatan linier] yang menyinggung lintasan lingkaran [berhimpit dengan arah kecepatan tangensial ]. vT

Percepatan Anguler [α]

Sebuah benda bergerak melingkar dengan laju anguler berubah beraturan memiliki perubahan kecepatan angulernya adalah :

Dan perubahan waktu kecepatan anguler adalah Δt, maka di dapatkan

Sama halnya dengan Gerak Lurus Berubah Beraturan [GLBB], pada GMBB berlaku juga :

Percepatan Tangensial [at]

Pada gerak melingkar berubah beraturan selain percepatan sentripetal [as] juga mempunyai percepatan tangensial [at].

Ciri Gerak Melingkar Beraturan

Nah, selanjutnya kami berikan apa saja ciri-ciri gerak melingkar beraturan:

1. Besar kelajuan linearnya tetap 2. Besar kecepatan sudutnya tetap 3. Besar percepatan sentripetalnya tetap

4. Lintasannya berupa lingkaran

Pelajari juga:

  • Pengertian Tenaga Nuklir, Sejarah, Jenis, Manfaat, Keuntungan dan Contoh
  • Apa itu Cermin Cembung, Rumus, Sifat, Sinar Istimewa, Fungsi, Efek, Sifat Bayangan dan Contoh Soal

Contoh Gerak Melingkar Beraturan

Sebuah roda motor sedang berputar dengan kecepatan sudut 8,6 rad/s.

Suatu gesekan kecil pada poros putaran menyebabkan suatu perlambatan sudut tetap kemudian akhirnya berhenti dalam waktu 192 s.

Pertanyaan:

  1. Percepatan sudut
  2. Jarak yang telah ditempuh roda dari mulai bergerak sampai berhenti [jari-jari roda 20 cm]

Pembahasan :

Diketahui :

ω0= 8,6 rad/s

ωt = 0 rad/s

t = 192 s
R = 10cm= 0,1 m

Ditanya :

a. @
b. x

Jawaban:

Demikianlah materi tentang Gerak Melingkar Beraturan, Berubah, Ciri, Bentuk dan Contohnya, semoga bermanfaat ya sobat rumuspalajaran.com, Tambah ilmu pengetahuanmu dengan mempelajari materi tentang manfaat keanekaragaman hayati dan juga definisi pertumbuhan yang telah kami sajikan di halaman lainnya.

  • Pengertian Mikrometer Sekrup, Bagian, Cara Menggunakan, Macam, Fungsi dan Rumus. Materi tentang Mikrometer lengkap dengan penjelasan apa itu bagian sekrup Mikrometer dan...

  • Pengertian Listrik Dinamis, Rumus, Rangkaian dan Contohnya. Pembahasan materi listrik dinamis yang meliputi definisi, rangkaian, besaran, rumus dan contoh soal listrik dinamis...

  • Pengertian Resultan Gaya, Rumus, Macam, Hukum Newton, Lambang dan Contoh Soal. Penjelasan materi tentang Resultan Gaya lengkap dengan macam-macam resultan gaya. Adapun...

  • Pengertian Listrik Statis, Rumus, Konsep, Proses, Manfaat dan Contoh. Penjelasan materi pelajaran fisika tentang listrik statis meliputi proses, rumus, konsep dan beberapa...

  • Pengertian Gaya Gravitasi, Rumus dan Contoh Soal. Pembahasan materi tentang gaya gravitasi yang meliputi definisi, rumus, serta beberapa contoh soal gaya gravitasi...

Video yang berhubungan

Jelaskan yang dimaksud dengan gerak melingkar dan sebutkan empat ciri dari gerak melingkar

Yuk, belajar tentang Gerak Melingkar Beraturan atau yang biasa disingkat GMB! Mulai dari pengertian, besaran dan rumus, hingga contoh soalnya!

--

Siapa yang gemar naik bianglala? Seru banget nggak sih, kita jadi bisa melihat seluruh kota dari atas ketinggian. Tapi, pernah nggak kamu perhatiin, kalau bianglala itu memiliki lintasan yang melingkar, lho! Sama halnya seperti lintasan komedi putar, lintasan mobil yang sedang berputar di bundaran, atau lintasan jarum jam. Nah, dalam ilmu fisika, gerak suatu benda yang lintasannya berupa lingkaran, baik lingkaran penuh maupun lingkaran tidak penuh, disebut sebagai Gerak Melingkar.

Gerak Melingkar dibagi menjadi dua macam, yakni Gerak Melingkar Beraturan (GMB) dan Gerak Melingkar Berubah Beraturan (GMBB). Kali ini, kita akan fokus membahas GMB terlebih dahulu, ya!

Gerak Melingkar Beraturan (GMB) adalah gerak suatu benda yang menempuh lintasan melingkar dengan kecepatan atau kelajuan yang tetap. GMB merupakan jenis gerak yang mirip, namun tidak sama dengan Gerak Lurus Beraturan (GLB). Perbedaannya terdapat pada jenis lintasannya. Pada GMB, lintasannya melingkar, sedangkan pada GLB, lintasannya lurus.

Contohnya seperti gerak jarum jam. Jarum jam itu bergerak melingkar dengan kecepatan yang tetap, nggak ngebut-ngebut apalagi berhenti mendadak, karena berjalannya waktu itu tetap alias sama saja dari hari ke hari. Dalam 1 hari ada 24 jam, dalam 1 jam ada 60 menit, dan dalam 1 menit ada 60 detik. Kalau jarum jam memiliki kecepatan yang nggak konstan (berubah-ubah), nanti 1 hari bisa jadi 50 jam, lho! Hayoo, bingung nggak tuh?

Contoh lain dari GMB yaitu gerak yang terjadi pada bianglala dan komedi putar. Biasanya, bianglala dan komedi putar akan bergerak dengan kecepatan yang tetap, supaya antara 1 sesi dengan sesi lainnya, memakan waktu yang sama. Selain itu, kecepatan gerakan bianglala dan komedi putar memang sengaja dibuat konstan untuk menghindari bahaya yang bisa terjadi. Coba bayangin deh, kalau kamu naik bianglala, tapi kecepatannya berubah-ubah. TBL TBL TBL nggak sih, alias takut baaaanget loochhh..

Besaran dan Rumus pada Gerak Melingkar Beraturan (GMB)

Pada Gerak Melingkar Beraturan, terdapat beberapa besaran yang perlu kamu tahu. Mulai dari kecepatan tangensial, percepatan tangensial, kecepatan sudut, hingga percepatan sentripetal. Kita bahas satu per satu, ya!

Kecepatan Tangensial dan Percepatan Tangensial

Pada GMB, bendanya itu bergerak dengan kecepatan tangensial yang konstan (tetap) alias tidak berubah-ubah, sehingga percepatan tangensialnya bernilai 0 (nol).

Kecepatan tangensial (v) adalah kecepatan yang selalu menyinggung lintasan dan tegak lurus dengan jari-jari lintasan. Sedangkan percepatan tangensial (at) adalah percepatan yang sejajar dengan lintasan.

Meskipun nilai kecepatan tangensialnya tetap, tetapi vektor (arah) dari kecepatan tangensialnya berubah setiap saat atau tidak tetap.

Jelaskan yang dimaksud dengan gerak melingkar dan sebutkan empat ciri dari gerak melingkar

Baca juga: Rumus-Rumus Gerak Parabola beserta Contoh Soal

Frekuensi Sudut (Kecepatan Sudut)

Kenapa kecepatan tangensial pada GMB tetap? Hal ini disebabkan oleh kecepatan sudut yang juga tetap. Kecepatan sudut atau frekuensi sudut (ω) adalah besarnya sudut yang ditempuh tiap detiknya. Kecepatan sudut ini nilainya tetap karena arah kecepatan sudut sama dengan arah putaran benda.

Untuk menghitung nilai kecepatan sudut, kamu bisa menggunakan rumus berikut.

Jelaskan yang dimaksud dengan gerak melingkar dan sebutkan empat ciri dari gerak melingkar

Percepatan Sentripetal

Meskipun tadi sudah disebutkan bahwa percepatan tangensialnya bernilai nol, tetapi GMB tetap memiliki percepatan, lho! Namanya percepatan sentripetal.

Percepatan sentripetal (as) adalah percepatan yang tegak lurus dengan kecepatan tangensial, selalu mengarah ke pusat lintasan, dan hanya mengubah arah kecepatan (tidak dengan besarnya).

Jelaskan yang dimaksud dengan gerak melingkar dan sebutkan empat ciri dari gerak melingkar

Berdasarkan gambar di atas, dapat dilihat bahwa vektor (arah) percepatan sentripetal (as) selalu menuju ke pusat lingkaran. Sedangkan vektor kecepatan tangensial (v) arahnya lurus. Sementara itu, vektor kecepatan sudut (ω) searah dengan putaran benda. Jadi, ketiganya memiliki arah yang berbeda-beda.

Selain itu, berdasarkan persamaan di atas, dapat disimpulkan bahwa semakin besar kecepatan tangensialnya, maka akan semakin besar pula percepatan sentripetalnya.

Periode dan Frekuensi

Pada Gerak Melingkar, terdapat dua besaran lain selain yang sudah disebutkan di atas, yakni periode dan frekuensi. Periode adalah waktu yang diperlukan untuk berputar satu putaran penuh. Sedangkan frekuensi adalah banyaknya putaran yang ditempuh oleh suatu benda selama 1 detik. Rumus periode dan frekuensi bisa kamu lihat pada gambar berikut.

Jelaskan yang dimaksud dengan gerak melingkar dan sebutkan empat ciri dari gerak melingkar

Nah, sudah paham kan? Sekarang, kita coba latihan soal, ya!

Contoh Soal

Sebuah roda dengan jari-jari 10 cm berputar dengan membuat 240 putaran per menit. Hitunglah kecepatan tangensial, kecepatan sudut, dan perpindahan sudut roda selama selang waktu 1 menit!

Diketahui:

r = 10 cm = 0,1 m

n = 240 putaran

t = 1 menit = 60 s

Ditanya:

v = ?

ω = ?

Δθ = ?

Jawab:

Jelaskan yang dimaksud dengan gerak melingkar dan sebutkan empat ciri dari gerak melingkar

Itu dia pembahasan kita tentang Gerak Melingkar Beraturan (GMB), mulai dari pengertian, besaran dan rumusnya, hingga contoh soalnya. Gimana? Gampang kan? Kalau kamu mau belajar lebih banyak tentang GMB, yuk, pelajari dengan lebih detail bareng kakak Star Master Teacher terbaik di Brain Academy Online!

Jelaskan yang dimaksud dengan gerak melingkar dan sebutkan empat ciri dari gerak melingkar