Cara memindahkan Foto dari HP ke Laptop pakai kabel Data

Anda dapat menggunakan Akun Google atau kabel USB untuk memindahkan foto, musik, dan file lainnya antara komputer dan ponsel.

Penting: Beberapa langkah ini hanya berfungsi di Android 9 dan yang lebih baru. Pelajari cara memeriksa versi Android.

Opsi 1: Memindahkan file dengan Akun Google

Upload file ke Akun Google Anda untuk menggunakannya di komputer dan ponsel Anda.

  • File:Pelajari cara mengupload file dan folder ke Google Drive.
  • Musik: Mulai YouTube Music.
  • Foto: Pelajari cara mencadangkan foto dan video ke Google Foto.

Opsi 2: Memindahkan file dengan kabel USB

Komputer Windows

  1. Membuka kunci ponsel Anda.
  2. Dengan kabel USB, hubungkan ponsel ke komputer.
  3. Di ponsel, ketuk notifikasi "Mengisi daya perangkat ini via USB".
  4. Di bagian "Gunakan USB untuk," pilih Transfer File.
  5. Jendela transfer file akan terbuka di komputer. Gunakan untuk menarik file.
  6. Setelah selesai, keluarkan ponsel dari Windows.
  7. Cabut kabel USB.

Komputer Mac

Komputer harus menggunakan Mac OS X 10.5 dan yang lebih baru.

  1. Download dan instal Android File Transfer di komputer.
  2. Buka Android File Transfer. Saat Anda kembali menyambungkan perangkat, Android File Transfer akan terbuka otomatis.
  3. Membuka kunci ponsel Anda.
  4. Dengan kabel USB, hubungkan ponsel ke komputer.
  5. Di ponsel, ketuk notifikasi "Mengisi daya perangkat ini via USB".
  6. Di bagian "Gunakan USB untuk," pilih Transfer File.
  7. Jendela Android File Transfer akan terbuka di komputer. Gunakan untuk menyeret file.
  8. Setelah selesai, cabut kabel USB.

Chromebook

  1. Membuka kunci ponsel Anda.
  2. Dengan kabel USB, hubungkan ponsel ke Chromebook.
  3. Membuka kunci ponsel Anda.
  4. Di ponsel, ketuk notifikasi "Mengisi daya perangkat ini via USB".
  5. Di bagian "Gunakan USB untuk," pilih Transfer File.
  6. Di Chromebook Anda, aplikasi Files akan terbuka. Gunakan untuk menarik file. Pelajari jenis-jenis file yang berfungsi di Chromebook.
  7. Setelah selesai, cabut kabel USB.

Memecahkan masalah saat memindahkan file melalui USB

Komputer Windows

  • Memecahkan masalah komputer
    • Periksa setelan komputer untuk memastikan Windows otomatis mendeteksi hardware baru.
    • Mulai ulang komputer.
  • Memecahkan masalah ponsel
    • Update versi Android. Pelajari cara memeriksa dan mengupdate versi Android.
    • Memulai ulang ponsel. Di sebagian besar ponsel, tekan dan tahan tombol Power selama 30 detik, sampai ponsel memulai ulang.
  • Memecahkan masalah sambungan USB
    • Coba gunakan kabel USB lain. Tidak semua kabel USB dapat mentransfer file.
    • Untuk menguji port USB di ponsel, hubungkan perangkat ke komputer lain.
    • Untuk menguji port USB di komputer, hubungkan perangkat lain ke komputer.

Komputer Mac

  • Memecahkan masalah komputer
    • Periksa apakah komputer Anda menggunakan Mac OS X 10.5 dan yang lebih baru.
    • Pastikan komputer Anda telah menginstal dan membuka Android File Transfer .
    • Mulai ulang komputer.
  • Memecahkan masalah ponsel
    • Update versi Android. Pelajari cara memeriksa dan mengupdate versi Android.
    • Memulai ulang ponsel. Di sebagian besar ponsel, tekan dan tahan tombol Power selama 30 detik, sampai ponsel memulai ulang.
  • Memecahkan masalah sambungan USB
    • Coba gunakan kabel USB lain. Tidak semua kabel USB dapat mentransfer file.
    • Untuk menguji port USB di ponsel Anda, hubungkan ponsel ke komputer lain.
    • Untuk menguji port USB di komputer, hubungkan perangkat lain ke komputer.

Referensi terkait

  • Mencari hasil download di ponsel
  • Mengimpor kontak ke ponsel

Apakah ini membantu?

Bagaimana cara meningkatkannya?

YaTidak

Kirim

Keberadaan kabel USB memang sangat penting belakangan ini. Secara memang ada beberapa kabel yang multifungsi dan setidaknya dalam jangka waktu terkini, ada kabel yang memiliki 2 fungsi, yaitu sebagai kabel charger dan juga bisa dipakai untuk transfer data.

Perlu di ingat, tidak semua kabel charger bisa digunakan atau difungsikan sebagai kabel data. Ada sebagian kabel charger yang fungsinya cuman untuk “ngecas” Ponsel saja, tidak bisa dipakai untuk transfer foto atau data lainnya. Namun sekarang ini juga sudah sangat banyak sekali kabel charger yang dwifungsi, bukan saja bisa untuk men-charge HP tapi juga bisa sebagai kabel data.

Daftar Isi

  • Cara Mudah Berkirim Foto Dari Hp Ke Laptop Memakai Kabel Data USB
  • Problem Umum Saat Memindahkan Foto ke Laptop
      • 1. Aliran daya tersalur ke HP dari laptop, tapi memori HP tidak ada
      • 2. Sudah konek, namun memori Hp tidak nampak di win explorer
      • 3. Transfer data rendah

Cara Mudah Berkirim Foto Dari Hp Ke Laptop Memakai Kabel Data USB

Masuk ke inti pembahasan. Berkirim foto antar perangkat ini memang terkadang sangatlah penting. Dari sekian banyak cara untuk mentransfer data antar perangkat, salah satu yang masih lazim digunakan yaitu memakai kabel data. Perlu diketahui juga bahwa tidak semua kabel yang ada di charger Hp bisa dipakai sebagai Kabel Data USB. Dibawah ini simak stepnya.

  1. Persiapkan kabel data yang orisinal dan bagus
  2. Colokkan ke Handphone
  3. Kemudian ujung yang lainnya colokkan ke Laptop
  4. Lanjut dengan mengautorisasi sambungan (Confirm sambungan)
    Cara memindahkan Foto dari HP ke Laptop pakai kabel Data
  5. Open windows explorer.
  6. Cari folder memori Hp, lalu open.
    Cara memindahkan Foto dari HP ke Laptop pakai kabel Data
  7. Cari folder atau sub folder tempat foto disimpan.
  8. Silahkan select foto yang mau dipindahkan
  9. Silahkan copy fotonya
  10. Beralih ke folder laptop, masuk ke folder D atau folder lainnya dimana anda ingin menyimpan foto tsb
  11. Paste dengan meng-click Ctrl + V berbarengan.
  12. Proses pemindahan foto akan otomatis berlangsung
  13. Tunggu hingga proses transfer selesai.
  14. Setelah selesai, cabut kabel data.

Catatan: Cara membuka file/windows explorer

  • Untuk pengguna windows 7, ketik windows explorer dibar pencarian
    Cara memindahkan Foto dari HP ke Laptop pakai kabel Data
  • Untuk pengguna Windows 10, Pada keyboard laptop pencet Logo Windows + E

    Cara memindahkan Foto dari HP ke Laptop pakai kabel Data

Problem Umum Saat Memindahkan Foto ke Laptop

Adakalanya kita telah mencolokkan dan mengkoneksikan antara laptop dan Hp, tapi ternyata proses yang kita inginkan untuk memindahkan foto tidak dapat kita laksanakan. Benturan ini akan mengecewakan dan tentu akan mengesalkan sekali. Mau tidak mau kita harus mencari tahu langkah yang benar dalam menggunakan kabel USB untuk mentransfer foto. Masalah-masalah tersebut telah kami rangkum disini.

Baca juga: Cara Membuat Garis di Ms. Word

1. Aliran daya tersalur ke HP dari laptop, tapi memori HP tidak ada

Sering juga ditemui kasus seperti ini, dimana saat kabel sudah disambungkan diantara dua perangkat (laptop dan Hp) tapi ternyata posisi Hp malah seperti sedang di Cas. Dari segi sambungan berarti koneksinya sudah benar, dalam artian tidak ada eror pada kabel data yang dipakai. Sayangnya, yang ingin dicari yaitu folder memori Hp justru tidak kelihatan.

Pemecahan masalah:
Restart Hp, lalu coba sambungkan lagi. Jika memori Hp masih belum terdeteksi, coba ganti kabel data yang digunakan. Kemungkinan besar kabel yang digunakan berfungsi hanya untuk proses charging saja dan tidak bisa digunakan untuk transfer data.

2. Sudah konek, namun memori Hp tidak nampak di win explorer

Ada notif di bar laptop samping kanan bahwa ada perangkat baru yang masuk. Tapi saat dibuka win explorer, ternyata memori Hp masih belum nampak disana, sekalipun konfirmasi untuk menerima sambungan perangkat baru sudah diklik.

Pemecahan masalah:
Faktor ini biasanya dipengaruhi oleh perangkat Hp yang dipakai. Besar kemungkinan ada bug dari Hp yang digunakan. Cara mengatasinya dengan me-restart Hp yang dipakai. Setelah itu coba dikoneksikan kembali. Cara ini biasanya sangatlah ampuh. Semoga berhasil.

3. Transfer data rendah

Mungkin ini bukanlah disebut dengan problem atau masalah namun lebih kepada tingkat kecepatan dalam mengirim data. Berkirim data semisal foto, entah itu dari Hp ke Laptop dan juga sebaliknya dari laptop ke hp, saat memakai kabel data USB terkadang membutuhkan waktu yang lama. Tidak masalah jika ukuran file foto size-nya tidak besar, namun akan memakan waktu manakala ukuran file yang dikirim sangat besar, misal diatas 500MB.

Bagaimana cara memindahkan foto dari HP ke laptop dengan kabel data?

Sambungkan kabel data ke HP kemudian sambungkan juga ke laptop yang kamu gunakan..
Ponsel akan memunculkan pop-up dengan beberapa pilihan sesuai kebutuhanmu, pilih transfer files untuk memindahkan foto ke laptop..
Buka folder DCIM atau photos, lalu pilih beberapa foto yang ingin kamu pindahkan..

Bagaimana cara mengirim foto dari HP ke laptop?

2. Transfer Foto dari HP ke Laptop dengan Bluetooth Pastikan Bluetooth di laptop sudah aktif. Aktifkan Bluetooth di hp Android lalu cari nama Bluetooth laptop Anda. Lakukan Pairing Bluetooth hp dan laptop. Setelah terhubung, pilih foto yang mau ditransfer ke laptop.

Langkah pertama menyambungkan HP ke laptop menggunakan kabel data adalah?

Cara Menyambungkan Hp ke Laptop.
Siapkan kabel data (USB) bawaan hp..
Colokkan ujung kabel ke hp dan laptop sesuai dengan port nya..
Pada hp, sapu (swipe) layar dari atas ke bawah..
Klik 'change this device via USB' lalu pilih 'file transfer'.
Lalu di laptop atau PC buka explorer lalu cari model hp Anda..

Apakah bisa memindahkan foto dari HP ke laptop?

Caranya sangat mudah: Kamu tinggal memilih foto yang ingin dipindahkan ke laptop dan masuk ke google drive menggunakan akun google yang sama dengan yang ada di ponselmu. Buat folder untuk tempat file fotomu dan transfer foto ke dalam folder tersebut. Dan lakukan hingga proses transfer file selesai.