Cara membuat fanspage facebook di blogspot

Cara membuat fanspage facebook di blogspot

Masuk ke tutorial yang sangat ringan dan sederhana, yaitu tentang cara pasang widget sukai halaman Facebook di blog karena ternyata masih banyak temen-temen bloger yang kesulitan untuk melakukannya. Dulu yang dipakai adalah "Like Box". Tapi sejak dirilisnya Graph API v2.3, Like Box ini resmi dimatikan dan diganti oleh "Page Plugin" yang sekarang akan dibahas oleh igniel.com.

Facebook adalah media sosial yang paling banyak digunakan di Indonesia. Dengan begitu, kamu bisa mendapatkan traffic yang besar dari sana. Salah satu cara untuk menjaring traffic dari Facebook adalah melalui halaman, atau yang lebih populer disebut Fanspage. Gini deh...anggap Fanspage kamu sudah disukai oleh 10.000 orang. Maka sekali membagikan link, postingan itu akan dilihat oleh 10.000 orang tersebut. Dan ketika ada pengguna Facebook yang share, postingan itupun akan ikut terlihat oleh teman-teman dari 10.000 orang itu. Potensi tersebarnya link menjadi berlipat lagi. Cukup menggiurkan dan bisa banget jadi tambahan traffic selain murni dari SEO.

Dan setiap visitor blog tidak selalu jadi liker lho. Memasang widget Fanspage di blog ini akan memperbesar kemungkinan mereka untuk mulai menyukai halaman karena setiap berkunjung ke blog, widget ini pasti terlihat. Ayok deh langsung ke tutorialnya.

Memasang Widget Page Plugin Facebook Di Blog

  1. Buka halaman resmi Page Plugin di:
    https://developers.facebook.com/docs/plugins/page-plugin
  2. Pada bagian Facebook Page URL, tuliskan alamat Fanspage kamu.
  3. Untuk bagian Tabs, secara default akan tertulis timeline. Artinya widget kamu akan otomatis memuat postingan Fanspage. Kalau tidak mau menampilkan postingan, hapus dan kosongkan saja kotaknya.
  4. Untuk Width dan Height kosongkan agar otomatis menyesuaikan dengan ukuran blog.
  5. Lainnya tidak usah diganti. Standarnya sih begitu. Tapi kalau mau ada yang ditambah atau dikurangi lagi ya silakan saja.
  6. Kalau sudah, klik tombol Get Code dan akan terdapat dua kode.
    Cara membuat fanspage facebook di blogspot
  7. Buka akun Blogger dan masuk ke settingan HTML.
    Kode pertama: simpan DI BAWAH tag <body>.
    Kode kedua: simpan dimanapun kamu mau memunculkan plugin Fanspage Facebook ini. Umumnya sih di sidebar ya. Jadi pada Blogger, masuk ke menu Layout (Tata Letak) » pastikan sudah ada di area sidebar » Klik Add a Gadget » Pilih HTML/Javascript » paste kode kedua » klik tombol Save.
    Cara membuat fanspage facebook di blogspot

Jika berhasil, maka hasilnya akan seperti ini:

Tambahan (Opsional)

Kalau kamu punya aplikasi Facebook sendiri, tampilan page plugin akan sedikit beda. Disana bisa milih aplikasi mana yang mau diintegrasikan dengan widget Fanspage Facebook. Dan di bagian kodenya pun ada tambahan.

Lalu akan ada analytics-nya juga loh! Jadi kamu bisa memantau pergerakan traffic yang datang melalui plugin Fanspage yang dipasang di blog ini. Tampilan analytics bisa dicek di dashboard aplikasi Facebook masing-masing.

Cara membuat fanspage facebook di blogspot

Mau bikin aplikasi dulu ataupun tidak, itu tergantung selera masing-masing. Selamat mencoba ya.

Cara Memasang Fanspage Facebook di Blogger – Kali ini kami akan memberikan sedikit tutorial mengenai cara memasang fanspage facebook di blog. Caranya sangat mudah hanya perlu waktu beberapa menit saja sudah bisa menampilkan halaman fanspage di blog.

Langkah pertama sebelum memasang widget tentunya sobat harus mempunyai fanspage facebook terlebih dahulu. Kalau sobat tidak punya terus apa yang mau di pasang hah?

Tentu banyak sekali keuntungan dan manfaatnya untuk sobat. Banyak di temui blog atau situs besar yang memasang fanspage facebooknya di blog. Terutama situs yang membahas mengenai berita viral dan lain-lain.

Apa saja keuntungannya?

Tentu banyak sekali keuntungan dengan memasangnya di blog. Terutama jika sobat mempunyai blog yang banyak pengunjung di tambah lagi dengan konten blog sobat membahas mengenai berita terbaru. Maka sangatlah tepat jika kamu memasangnya di blog.

Keuntungan memasang fanspage facebook di blog

Sobat akan lebih mudah mendapatkan banyak pengikut blog. Dengan memasang halaman penggemar facebook sobat akan lebih memudahkan pengunjung untuk mulai mengikuti setiap artikel di blog sobat.

Perlu diingat jika sobat banyak mendapat pengikut halaman dari blog, maka hal yang harus di lakukan adalah dengan memposting artikel terbaru di fanspage tersebut.

Dengan itu pengikut blog sobat akan lebih mudah mendapatkan notifikasi atau kabar postingan terbaru di fanspage.

Masih banyak lagi manfaat yang bisa sobat dapatkan yaitu untuk mempromosikan halaman facebook sobat. Tentu sangat mudah sekali untuk mendapatkan like jika blog sobat memiliki lalu lintas yang ramai.

Tentunya sangat besar keuntungannya sobat bisa mempromosikan barang atau menawarkan jasa melalui fanspage yang sudah mendapatkan banyak like dari blog.

Okelah kita mulai panduan cara pemasangannya. Simak baik-baik setiap setiap langkah agar tidak terjadi kekeliruan dan menjauhkan dari hal-hal yang tidak kita inginkan.

Cara memasang fanspage facebook di blog

  • Kunjungi situs Developers facebook
  • Isi semua form yang tersedia di halaman tersebut.

Jika tidak faham akan hal itu, sobat bisa baca penjelasan mengenai hal tersebut di bawah ini.

PERHATIAN: Gunakan bahasa indonesia agar lebih mudah di mengerti.

URL Halaman Facebook

Sobat di haruskan mengetahui url yang mengarah ke fanspage tersebut. Sebagai contoh url halaman facebook seperti ini. Sebagai contoh menggunakan punya portaljawa.com.

 Nah seperti itulah, kemudian masukan url halaman kamu di form yang sudah di sediakan.

Tab

Jika sobat tidak tau kegunaan kata timeline di kolom tab. Simak penjelasannya berikut ini.

Timeline: jika kamu masukan kata itu di kolom tab, maka postingan di fanspage sobat akan terlihat, karena kegunaannya untuk menampilkan postingan halaman kamu di widget blog.

Jika kamu menghapus kata timeline maka hanya akan menampilkan halaman page dan juga sampul page saja.

Lebar

Sobat bisa menyesuaikan lebar fanspage yang ingin di pasang. Isi form lebar dengan ukuran yang kamu inginkan. Jika ingin menggunakan ukuran standar maka sobat tidak perlu mengisi form lebar tersebut.

Tinggi

Kalian juga bisa mengatur tinggi halaman dengan ukuran yang diperlukan. Kamu bisa mengkosongkan form tersebut kalau kamu ingin menggunakan ketinggian standar.

Mengatur judul yang lebih kecil

Jika diperlukan sobat bisa memperkecil judul yang terdapat di fanspage kalian. Jangan di ceklis jika ingin menggunakan tampilan standar.

Menyembunyikan foto sampul

Saya rasa tidak perlu menyembunyikan foto sampul, foto sampul akan menjadikan fanspage kita lebih menarik dan unik. Tetapi itu hak kalian masing-masing untuk menyembunyikan atau tidak.

Menyesuaikan dengan lebar wadah plugin

Lebar fanspage otomatis akan menyesuaikan dengan lebar wadah yang lebih sesuai di blog kalian. Ini akan menjadikan tampilan halaman kamu lebih sempurna.

Menampilkan wajah teman

Sobat bisa menampilkan teman facebook yang mengikuti halaman tersebut. Gambar teman sobat akan mumcul di bagian bawah halaman page.

Diatas adalah penjelasan mengenai form yang ada di halaman developers facebook.

Pastikan kamu sudah menyesuaikan selera tampilannya. Kemudian klik Dapatkan Kode.

Nah jika sudah maka akan keluar kode seperti gambar di bawah ini.

Cara membuat fanspage facebook di blogspot
  • Salin kode tersebut semuanya
  • Masuk ke Tata Letak di blogger
  • Kemudian cari tempat di mana ingin menampilkan widget fanspage tersebut. Selanjutnya Tambah Gadget
  • Pilih HTML/Javascript
  • Jika sudah selesai sekarang tinggal Paste kode yang tadi di salin didalam kolom konten. Untuk judul widget kalian bisa tentukan sendiri sesuai keinginan.
  • Pastikan jangan sampai salah penempatan kode. Langkah terakhir yaitu Simpan.

Kamu bisa cek dengan mengunjungi blog apakah sudah bisa tampil atau masih ada yang error. Jika tidak bisa tampil atau error, kalian bisa berkomentar di bawah untuk menanyakan sesuatu jika kamu kesulitan mengenai cara memasang fanspage facebook di blog.