Apakah membuat Livin Mandiri harus ke bank?

Livin by Mandiri merupakan bentuk mobile banking  terbaru yang dibentuk oleh bank Mandiri. Sayangnya masih ada cukup banyak nasabah yang kebingungan bagaimana cara daftar Livin by Mandiri. 

Namun, bagi nasabah tidak perlu khawatir karena aplikasi yang dibuat untuk memudahkan transaksi virtual bagi pengguna layanan bank Mandiri ini memang dapat didaftarkan dengan cara yang mudah dan lewat artikel kali ini kami akan memberikan tutorial bagaimana cara daftar Livin by Mandiri.

Sebelumnya bank Mandiri sendiri sudah memiliki aplikasi perbankan online yang telah banyak digunakan oleh nasabahnya, tetapi belum lama ini Mandiri merubahnya menjadi Livin by Mandiri.

Selain merubah penampilan, aplikasi ini juga banyak mendapatkan fitur-fitur baru yang lebih baik dan canggih dibandingkan pendahulunya. Layanan yang ditawarkan pun juga lebih beragam.

Nah, sebelum menikmati layanan ini, nasabah sebelumnya harus mendaftar serta mengaktivasi aplikasi ini terlebih dahulu. Namun, sebelum itu, apa sih sebenarnya Livin by Mandiri?

Apa Itu Livin By Mandiri ?

Livin by Mandiri merupakan aplikasi perbankan online gebrakkan dari bank Mandiri sebagai penyempurnaan dari aplikasi Mandiri Online untuk meningkatkan kemudahan dan kenyamanan nasabah dalam mengakses layanan perbankan perseroan di era bank 4.0.

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya bahwa bank Mandiri sendiri sudah memiliki aplikasi perbankan online yang telah banyak dipakai oleh nasabah, tetapi Livin by Mandiri dibuat untuk mengikuti perkembangan teknologi dan semakin memudahkan nasabah dalam melakukan transaksi perbankan online. 

Tidak hanya itu, aplikasi ini juga telah meningkatkan keamanannya, sehingga nasabah tidak perlu khawatir dengan tabungannya karena privasi dan keamanan sudah terjaga. 

Lebih dari itu, Direktur Utama Mandiri, Darmawan Junaidi sendiri mengatakan dikutip dari Bisnis.com  “bahwa transformasi layanan perbankan digital ini merupakan inisiatif strategis perusahaan untuk menjadi salah satu modern digital retail bank dengan layanan yang adaptif terhadap kebiasaan baru nasabah dalam bertransaksi”. 

Perkembangan teknologi di Indonesia sendiri sudah semakin maju dan penggunaan uang tidak lagi hanya sebatas fisik belaka. Kecepatan transaksi yang dapat diakses kapan saja juga menjadi salah satu poin penting dalam masyarakat modern.

Oleh karena itu untuk mendukung perkembangan tersebut, Livin by Mandiri berusaha memenuhi segala kebutuhan tersebut.

Aplikasi perbankan online ini juga dipanggil sebagai superapp yang memanfaatkan pendekatan AI untuk menciptakan sentuhan personal yang unik dan modern dalam akses layanan keuangan yang lengkap. 

Nasabah bank Mandiri sendiri juga tidak perlu khawatir karena aplikasi ini dapat diunduh dengan mudah melalui Apple Store bagi pengguna smartphone iOS dan Google Play Store bagi pengguna smartphone Android.

Namun, sebelum mengunduh aplikasi keluaran tahun 2021 ini, ada beberapa persyaratan yang harus dipenuhi terlebih dahulu.


Syarat Mendaftar Livin By Mandiri

Tidak semua orang bisa menggunakan aplikasi ini. Livin by Mandiri memberikan beberapa syarat yang harus dipenuhi untuk menikmati layanan dari aplikasi ini. Sebelum mengetahui cara daftar Livin by Mandiri pastikan kalau kamu sudah memenuhi syarat-syarat berikut ini:

  1. Terdaftar sebagai nasabah bank Mandiri. Siapkan kartu identitas saat mendaftar untuk membuktikan hal tersebut.
  2. Kamu bisa mendaftarkan diri di cabang bank Mandiri terdekat atau secara online melalui https://join.bankmandiri.co.id/.
  3. Punya kartu debit Mandiri
  4. Pastikan kamu mengaktifkan SMS Finansial dan MPIN Mandiri. Bagi kamu yang mendaftar Mandiri secara online sudah memiliki SMS Finansial dan MPIN. Kalau kamu mendaftar nasabah Mandiri melalui Kantor Bank Mandiri, maka kamu bisa pergi ke Kantor Bank Mandiri lagi untuk mendapatkan SMS Finansial dan MPIN. Kalau masih bingung, kamu bisa menghubungi call centre 14000 untuk mengetahui status SMS Financial milikmu.

Jangan lupa perhatikan syarat dari gawai milikmu juga, karena terdapat beberapa persyaratan untuk hal tersebut:

  1. Bank Mandiri didukung oleh beberapa operator seperti; Telkomsel, Indosat, XL, Smartfren, dan Tri. 
  2. Pastikan kalau smartphone milik kamu sudah memiliki pulsa karena aplikasi ini membutuhkan pulsa untuk memverifikasi.
  3. Spesifikasi minimum OS smartphone untuk mengunduh Livin by Mandiri adalah minimal Lolipop 5.1 untuk smartphone Android dan versi 8 ke atas untuk pengguna smartphone iOS. 
  1. Bank Mandiri didukung oleh beberapa operator seperti; Telkomsel, Indosat, XL, Smartfren, dan Tri. 
  2. Pastikan kalau smartphone milik kamu sudah memiliki pulsa karena aplikasi ini membutuhkan pulsa untuk memverifikasi.
  3. Spesifikasi minimum OS smartphone untuk mengunduh Livin by Mandiri adalah minimal Lolipop 5.1 untuk smartphone Android dan versi 8 ke atas untuk pengguna smartphone iOS. 

Cara Daftar Livin by Mandiri

Jika sudah memenuhi syarat-syarat tersebut cara pendaftarannya sangat mudah dan tidak memakan waktu yang lama. Langkah-langkah untuk mendaftar ke aplikasi tersebut adalah.

  1. Unduh aplikasi Livin by Mandiri terlebih dahulu di Apple Store atau Google Play Store.
    Untuk Pengguna Android:

    Apakah membuat Livin Mandiri harus ke bank?


    Untuk Pengguna iOS :

    Apakah membuat Livin Mandiri harus ke bank?

  2. Buka aplikasi dan masukan detail kartu milik kamu sesuai yang diminta dalam aplikasi.
    Apakah membuat Livin Mandiri harus ke bank?
  3. Selanjutnya aplikasi ini akan melakukan verifikasi dengan mengirimkan SMS ke nomor telepon. Pastikan kamu memiliki pulsa yang mencukupi untuk tahan ini.
    Apakah membuat Livin Mandiri harus ke bank?
  4. Langkah selanjutnya adalah membuat UserID dan Password akun.
    Apakah membuat Livin Mandiri harus ke bank?
  5. Lengkapi data tambahan yang diminta oleh aplikasi seperti email dan foto profil (opsional).
    Apakah membuat Livin Mandiri harus ke bank?
  6. Masukan MPIN yang sudah kamu buat, hal ini sekaligus untuk menyelesaikan aktivasi akun Livin by Mandiri milik kamu.
  7. Cara daftar Livin by Mandiri sudah selesai. Kamu bisa langsung login dengan memasukan User ID dan Password yang sebelumnya sudah kamu buat pada tahap ke-4 dan menikmati fasilitas-fasilitas yang disediakan oleh Livin by Mandiri.
    Apakah membuat Livin Mandiri harus ke bank?
  8. Selesai.

Akhir Kata

Begitulah cara daftar Livin by Mandiri. Tidak sulit untuk dilakukan bukan? Dan jika kamu mengalami kesulitan saat melakukan pendaftaran jangan ragu untuk meminta bantuan dari call centre bank Mandiri.

Sekian informasi yang bisa kami sampaikan mengenai Livin by Mandiri dan bagaimana cara mendaftar pada aplikasi tersebut. Selamat mencoba dan semoga tutorial ini bermanfaat untuk para pembaca!

Apakah daftar Livin by mandiri harus ke bank?

Misalnya, terdaftar sebagai nasabah bank Mandiri. Apabila belum memiliki rekening Mandiri, Anda bisa datang ke cabang Bank Mandiri terdekat atau buka rekening Mandiri online melalui aplikasi Livin' by Mandiri. Bagi nasabah lama, syarat lain yang harus dipenuhi adalah harus memiliki kartu Mandiri debit atau kartu ATM.

Apakah bisa daftar m banking Mandiri tanpa harus ke bank?

Mulai dari cara daftar mobile banking Mandiri sampai ke buka rekening baru, kamu bisa lakukan tanpa perlu antre ke bank. Semua karena adanya Livin' by Mandiri. Aplikasi mobile banking ini hadir untuk memudahkan nasabah mandiri dalam mendapat layanan perbankan secara online.

Bagaimana cara mendaftarkan Livin Mandiri?

Cara Daftar dan Aktivasi Livin' by Mandiri.
Lakukan Verifikasi perangkat dengan Tap Kirim SMS Verifikasi. ... .
Buat Password yang sulit ditebak dan memenuhi kriteria keamanan di Livin' ... .
Masukan PIN Kartu Debit/Kredit Anda..

Bagaimana Cara Membuat mobile banking Mandiri?

Cara Daftar dan Aktivasi M-banking Mandiri.
Unduh aplikasi Livin by Mandiri di Play Store atau App Store;.
Buka aplikasi, kemudian pilih Punya Kartu Debit/Kredit;.
Klik Login;.
Masukkan Nomor Kartu dan Tanggal Kedaluwarsa Kartu yang tertera pada sisi depan Kartu Debit/Kredit;.
Masukkan Tanggal Lahir pemilik kartu;.