Apa itu mc di anime

Moshi-moshi minna san, siapa nih yang sampai saat ini masih hobby menonton anime ? kalau kalian umur diatas 20 tahun dan masih hobby menonton anime berarti kita satu sekte nih. hehe Anime sendiri sebenar nya tidak ada beda nya dengan animasi lain nya. Hanya saja penyebutan anime itu lebih identik dengan animasi khas jepang, baik itu yang di gambar lewat tangan atau melalui tekhnologi seperti komputer.

Dan sejak pertama kali di buat pada tahun 1913, anime sudah banyak sekali yang di buat hingga kini, bahkan yang awal nya anime hanya identik oleh anak-anak tetapi makin kesini anime makin berkembang hingga ke berbagai negara.

Apa itu mc di anime
Istilah Dalam Dunia Anime

Bicara soal sejarah anime memang gak bakal habis nya guys, tentu sudah banyak sekali Daftar Anime Terbaik dan terpopuler dari tahun ke tahun yang berhasil di ciptakan dengan berbagai genre serta tema yang beraneka ragam. Dan kalau pendapat pribadi mimin sih jatuh kepada anime Naruto yang merupakan anime terbaik yang pernah ane tonton. Karena bukan hanya cerita nya saja yang menarik tetapi juga banyak nilai kehidupan yang bisa kita petik.

Pengertian Istilah Yang Ada Di Anime

  • Pengertian Istilah Yang Ada Di Anime
    • Daftar Istilah Di Anime Dan Pengertiannya
      • 1. Manga
      • 2. Mangaka
      • 3. Cosplay
      • 4. Cosplayer
      • 5. Chibi
      • 6. Fan art
      • 7. Otaku
      • 8. Weeaboo / Wibu
      • 9. Hikkikomori
      • 10. Nijikon
      • 11. Seiyuu
      • 12. Live Action
      • 13. Maid
      • 14. Nyaan
      • 15. OVA
      • 16. OAD
      • 17. ONA
      • 18. Moe
      • 19. Chara
      • 20. MC
      • 21. Chuunibyou

Oke balik lagi ke topik, Pada saat pertama kali mulai menekuni dunia perWibu-an pastilah kita pernah mendengar atau melihat istilah-istilah di anime yang mungkin tidak kalian ketahui seperti hal nya Hikkikomori, Moe, Chara, dan lain-lain.

Itu hal yang sangat wajar sih, karena bahasa di dalam anime juga gak terlepas dari penggunaan bahasa sehari-hari di jepang. Seperti contoh nya istilah di dalam bahasa indonesia yaitu Piawai, Otodidak dll. Dan lewat artikel ini, mimin harap kalian semua tidak akan bingung lagi dengan Istilah yang ada di dalam anime.

Daftar Istilah Di Anime Dan Pengertiannya

Nah pada artikel ini mimin akan membantu para wibu-wibu pemula yang kebingungan dengan Istilah-Istilah Di Anime Yang Mungkin Tidak Kalian Ketahui. Karena memang istilah-istilah ini berasal dari jepang atau bahasa jepang.

1. Manga

Hampir mirip dengan anime, Manga merupakan sebutan untuk komik yang berasal dari jepang saja.

2. Mangaka

Orang yang membuat Manga

3. Cosplay

Singkatan dari kata “Costum Play”, yang dipakai untuk menyebut orang-orang yang berpakaian menyerupai karakter anime/manga atau pun karakter didalam game.

4. Cosplayer

Untuk menyebut orang yang melakukan cosplay.

5. Chibi

Chibi berasal dari kata bahasa inggris dari “Child Body”, Yang berarti Versi imut atau kawaii dari karakter di dalam anime atau pun karakter lainnya.

6. Fan art

Gambar yang dibuat oleh fans (tidak resmi) yang terinspirasi dari karakter anime atau karakter lainnya.

7. Otaku

Orang yang sangat hobby sesuatu yang berhubungan dengan anime (biasa nya banyak mengkoleksi action figure, cosplay, anime, manga, dsb) tidak jarang mereka juga menekuni bidang tersebut seperti membuat manga atau anime.

8. Weeaboo / Wibu

Hampir mirip dengan Otaku namun Wibu biasa nya seseorang yang terobsesi dengan budaya Jepang hingga lupa darimana dia asal nya, dan cenderung bertingkah laku seperti orang Jepang. Padahal bukanlah orang Jepang dan tidak lahir di Jepang. Terakhir, biasa nya BAU BAWANG. Hihihihi

9. Hikkikomori

Istilah bahasa Jepang yang digunakan untuk menyebut orang-orang yang menutup atau mengurung diri dari dunia luar. dan memilih menghabiskan waktu nya di dalam rumah atau dikamar dengan menonton anime atau hanya bermain game. Dan istilah inggris nya adalah No Life atau Nolep.

10. Nijikon

Berasal dari kata “Nijigen Complex” atau pengucapan bahasa jepang berbunyi “Nijigen komperekkusu”. Istilah ini dipakai untuk menyebut seseorang yang terobsesi pada karakter 2D saja bahkan melebihi dari obyek 3D atau Manusia

11. Seiyuu

Pengisi suara atau dubber pada suatu anime atau movie.

12. Live Action

Adaptasi dari suatu manga atau pun anime yang mana pemeran nya adalah karakter 3D atau manusia.

13. Maid

Secara harfiah memiliki arti pembantu, Namun di dunia anime biasanya Maid digambarkan sebagai karakter pembantu yang imut atau kawaii.

14. Nyaan

Sebutan untuk karakter yang menggunakan cosplay kucing.

15. OVA

Singkatan dari kata Original Video Animation, atau Anime yang diedarkan dan di buat terlepas dari bentuk TV Seriesnya.

16. OAD

Singkatan dari Original Animation DVD, atau Hampir sama dengan OVA namun OAD diedarkan dalam bentuk kepingan atau kaset DVD.

17. ONA

Singkatan dari Original Net Animation, Dan Hampir sama juga dengan OVA tetapi untu ONA diedarkan melalui situs online atau lewat website.

18. Moe

Moe digunakan untuk istilah ‘lucu’ atau ‘imut’ pada karakter anime, biasanya sih untuk perempuan.  Dan Karakter anime yang moe lebih terkesan memiliki unsur komedi.

19. Chara

Merupakan kependekan dari kata Character.

20. MC

Singkatan dari Main Character yang berarti adalah pemeran utama.

21. Chuunibyou

Sebutan untuk seseorang yang mengidap sindrom, yang biasa nya di tandai dengan berandai-andai memiliki kekuatan tertentu.

Demikian postingan pada kesempatan kali ini mengenai Pengertian Istilah Di Anime yang dapat admin bagikan untuk kalian, semoga apa yang disajikan dalam artikel ini dapat menambah wawasan serta pengetahuan untuk kalian. Sekian dan terimakasih sudah berkunjung disini.

MC artinya apa di anime?

Suara.com - Dalam dunia anime, dikenal istilah main character atau disingkat MC untuk menyebut karakter utama dalam satu anime.

Apa yang dimaksud OP di anime?

OP. Singkatan dari 'opening song', yaitu lagu yang menjadi pembuka sebuah anime.

Apa itu tokoh heroine di anime?

Heroine merupakan karakter penting yang sering disandingkan bersama dengan sang tokoh utama. Biasanya sebutan bagi Heroine ini untuk karakter perempuan. Selain itu keberadaan mereka juga sangat penting untuk cerita.

Apa yang dimaksud dengan heroine?

Heroin adalah obat yang sangat ampuh untuk menghilangkan rasa sakit, yang merupakan bagian dari beberapa obat. Jenis ini adalah obat yang paling umum dan bekerja cepat dalam keluarga opiat. Penggunaan zat menyebabkan pengurangan rasa sakit jangka pendek, perasaan euforia dan ringan di seluruh tubuh.